fbpx

7+ Merk Tas Wanita Lokal Terbaru!

Seiring berjalannya waktu tentu banyak juga hal yang berkembang dan berubah, termasuk dalam dunia fashion. salah satunya adalah tas, yang awalnya hanya di gunakan sebagai wadah barang bawaan, kini sudah bertambah fungsinya sebagai aksesories penunjang fashion terutama tas selempang wanita.

Tas yang kini di jadikan sebagai komponen penting dalam menunjang penampilan, menjadikan beberapa pelaku usaha membangun merk fashionnya sendiri khususnya tas wanita. Menawarkan berbagai model, desain dan keunggulan pada para konsumen untuk bersaing dengan merk fashion lain.

Sebagai wanita yang hobi mengkoleksi atau menyukai tas, tentu anda perlu memperhatikan beberapa hal saat memilih merk tas. Simak cara berikut ini yang dapat anda terapkan saat memilih merk tas, terutama merk lokal sebelum anda membeli produknya:

Cara Memilih Merk Tas Wanita Lokal

1. Cari Tau Reputasinya

Sebelum anda membeli produk tas dari suatu merk, pastikan anda mencari tau terlebih dahulu reputasi yang di miliki. Hal ini tentunya akan meminimalisir resiko anda tertipu dan mendapat barang kualitas buruk.

2. Pilih Yang Memiliki Banyak Pilihan Model

Memilih merk tas yang punya banyak pilihan model tas tentu akan memudahkan dan membuat anda lebih leluasa untuk mendapatkan tas dengan berbagai model yang di inginkan dan di butuhkan.

3. Perhatikan Kualitas

Kualitas menjadi salah satu hal yang menjadi pertimbangan apakah produk tas layak di beli atau tidak. Memiliki banyak model tetapi dengan kualitas buruk tentu juga tidaklah tepat. Pastikan kualitas dari produk yang di miliki oleh merk tas lokal sebelum anda membelinya.

4. Sesuaikan Dengan Kebutuhan

Dalam mencari merk tas lokal anda bisa menyesuaikan produk yang mereka jual dengan tas yang anda butuhkan. Hal ini akan membantu memudahkan dan memetakan pilihan tas untuk anda beli.

5.  Sesuaikan Dengan Budget dan Kualitas Tas

Hal yang perlu untuk anda perhatikan sebelum membeli produk tas dari suatu merk lokal adalah menyesuaikan harga produknya dengan budget yang di miliki, selain itu pertimbangkan juga apakah dengan harga yang di tawarkan, sesuai dengan kualitas dan mutu produk atau tidak.

7+ Merk Tas Wanita Lokal Terbaru!

Setelah mengetahui cara untuk memilih merk lokal tas wanita, kini saatnya anda menyimak beberapa rekomendasi merk tas wanita lokal terbaru yang dapat anda jadikan referensi dan pilihan sebelum membeli tas.

1. Sovlo

tas selempang wanita

Lidya Valensia sebagai CEO sekaligus Founder menghadirkan ide untuk membangun sebuah brand fashion siap pakai di tengah pandemi yang sedang parah-parahnya pada tahun 2020 lalu. Diberi nama Sovlo kepanjangan dari Souvenir Lokal yang memiliki beberapa lini produk seperti tas, pouch, pakaian, dan masih banyak lagi.

Berkolaborasi dengan Lotus Group yang memang merupakan perusahaan spesialis di bidang souvenir untuk acara pernikahan maupun corporate branding adalah salah satu usaha untuk dapat bertahan di masa pandemi.

Dalam setiap peluncuran produknya, Solvo sering mengangkat ilustrasi dengan tema-tema positif dan pemberdayaan, seperti Strong Woman, Kembang Nusantara, dan Colorful Indonesia yang diaplikasikan dalam produk mereka. Hal ini tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen untuk memilih produk tas dari merk lokal satu ini.

Kelebihan:

1. Desain Unik

Bagi anda yang senang berpenampilan nyentrik tentu sangat cocok untuk menjadikan produk tas dari merk solvo ini sebagai koleksi. Memiliki desain tas yang dilengkapi dengan ilustrasi-ilustrasi unik dan mengandung pesan positif serta di dukung oleh warna-warna yang cerah dapat memberikan kesan energik dan menyenangkan.

2. Banyak Model

Merk Solvo memiliki banyak model tas untuk di jadikan pilihan bagi anda. Mulai dari mini sling bag, tas selempang wanita, shoulder bag, hand bag, sampai tas ransel semua tersedia dengan berbagai ukuran dan desain ilustrasi yang berbeda-beda dengan ciri khas tersendiri. Bahkan bagi anda yang mencari produk fashion lain selain tas, seperti topi, outer dan lain sebagainya juga bisa memilih Solvo sebagai pilihan anda karena kelengkapan produk yang di tawarkan.

3. Harga Terjangkau

Dengan kualitas produk tas yang di miliki dan desain-desain menarik pada setiap bagiannya, ternyata harga dari setiap produk yang di luncurkan oleh Solvo ini masih tergolong memiliki harga yang terjangkau. Bagi anda yang tertarik untuk membeli produk tas dari Solvo bisa menyiapkan budget mulai dari 100 ribu sampai 400 ribu.

2. Rorokenes

tas selempang wanita

Merupakan salah satu brand fashion asal Semarang yang berdiri sejak 2014 lalu. Nama Rorokenes yang memiliki arti “roro” yaitu putri dan “kenes” yang artinya lincah dan menawan, arti nama dari merk ini tentu menggambarkan karakteristik dari setiap produk yang diluncurkan.

Berawal dari Syanaz Nadya Winanto seorang wanita asal kota Semarang yang memiliki kecintaan pada produk-produk tas kulit merk luar negeri, dan memiliki keinginan untuk membuktikan bahwa Indonesia juga bisa menciptakan berbagai produk tas kulit asli dengan mutu terjamin dan harga yang bersaing.

Rorokenes bukan hanya memproduksi tas berbahan kulit biasa, namun mengkombinasikan dengan teknik anyaman yang tentunya mempercantik tampilan dari setiap produk tas. Selain itu juga setiap produk tas yang di miliki selalu dikerjakan secara handmade dengan desain yang simple, elegant dan menampilkan kesan mewah.

Dengan berbagai keunggulan yang di tawarkan tentu menjadikan produk tas dari Rorokenes memiliki harga yang cukup tinggi. Untuk mendapatkan produk yang berkualitas dan di jamin menggunakan kulit asli anda bisa menyiapkan budget mulai dari 1juta sampai 5 juta untuk menjaikan produk tas dari merk lokal ini sebagai koleksi.

Kelebihan:

1. Terbuat Dari Kulit Asli

Setiap produk tas yang di hasilkan oleh Rorokenes dijamin menggunakan bahan kulit asli yang memiliki mutu tinggi. Dengan mutu yang terjamin tentu menghasilkan produk yang berkualitas dan awet untuk di gunakan.

2. Dibuat Handmade

Seluruh produk tas Rorokenes selalu di buat secara handmade oleh tenaga ahli dan profesional yang memang sudah berpengalaman pada bidangnya. Setiap produk yang di produksi juga selalu di uji kualitasnya sebelum keluar ke pasaran.

3. Garansi Produk

Selalu menjamin kualitas produk tasnya dan berusaha memberikan pelayanan terbaik baik konsumennya dengan cara memberikan garansi pada setiap produknya.

4. Desain Elegant

Sebetulnya Rorokenes bukan hanya menyediakan tas selempang wanita atau model tas lain, namun juga untuk pria. Menyediakan produk tas dengan desain yang trendi, simple, dan elegant yang akan membuat penampilan anda terkesan mewah.

3. Mith Labs

merk tas wanita

Merk lokal ini pertama kali di luncurkan pada tahun 2017 lalu. Diawali dari Vera Mitania selaku founder dan owner dari Mith Labs yang suka mengkoleksi bahan-bahan kain tradisional dari seluruh daerah di Indonesia yang pernah di kunjunginya.

Dengan keindahan dan keunikan dari setiap kain tradisional yang berkualitas, menjadikan Vera memiliki ide untuk menjadikan produk fashion yang lebih multifungsi dan di padukan dengaan keindahan kain tradisional. Menyajikan berbagai produk tas dengan desain yang simple dan elegant.

Kelebihan:

1. Desain Unik

Memadukan unsur ethnic dan modern yaitu bahan polos dengan kain tradisional dari berbagai daerah di Indonesia tentu sangat menarik, terlebih warna-warna yang di gunakan juga adalah warna yang elegant sehingga bagi anda yang ingin menjadikan produk tas dari Mith Labs sebagai tas untuk berbagai acara resmi dan formal tentu sangat pas dan cocok.

2. Banyak Model

Menyediakan berbagai model tas dengan perpaduan antara kain tradisional yang indah dan bahan kain tas yang berkualitas. Mulai dari hand bag,tas selempang wanita, dan pouch bisa anda jadikan pilihan untuk menjadi koleksi anda. Menggunakan tas ethnic saat berkegiatan tentu meenjadi daya tarik tersendiri.

3. Harga Terjangkau

Meskipun menggunakan bahan berkualitas dan kain-kain tradisional yang memiliki nilai seni tinggi, setiap produk yang di luncurkan oleh Mith Labs memiliki harga produk yang terjangkau, anda bisa menyiapkan budget mulai dari 100 ribu sampai 2 juta. Hal ini tentu menjadi point tambahan bagi para wanita yang gemar mengkoleksi tas dengan desain unik dan eyecatching.

4. Byo

merk tas selempang wanita

Tommy Ambiyo Tedjo merupakan nama dari seorang desainer sebuah brand tas yang futuristik yaitu Byo. Pada awal kemunculannya pada tahun 2010 desain-desain produk tas yang dihasilkan oleh Byo memang belum seindah dan seunik sekarang, awalnya justru hanya berupa tote bag dari bahan tyvek yang dijahit seperti paperbag.

Meskipun dengan produk tote bag sudah mendapat banyak atensi dari para konsumen, namun tentunya hal ini tidak bertahan lama di karenakan persaingan yang ketat antara brand fashion. Seiring berjalannya waktu Tommy Ambiyo sebagai seorang desainer aksesories fashion memiliki ide untuk mendesain tas dengan desain yang futuristik dan unik menggunakan teknik anyaman yang canggih seperti produknya sekarang.

Pertama kali di luncurkan pada tahun 2014 dengan setiap produknya yang bukan hanya fungsional saja namun juga estetik dan unik tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen untuk memilih produk tas Byo sebagai koleksinya. Bukan hanya desainnya yang eyecatching namun juga produk yang di hasilkan selalu memiliki kualitas dan mutu tinggi.

Dengan beragam keunggulan, dan keunikan yang di miliki tentu menjadikan Byo memiliki harga jual yang cukup tinggi. Bila anda ingin menjadikan produk tas Byo sebagai koleksi bisa menyiapkan budget mulai dari 500 ribu sampai 6 juta rupiah.

Kelebihan:

1. Desain Unik

Bagi anda yang gemar mengkoleksi berbagai model tas dengan model unik tentu akan sangat menyukai setiap produk tas merk lokal satu ini. Dalam setiap desain tas yang di luncurkan sang desainer sekaligus direktur dari Byo selalu menggabungkan inovasi teknologi, kreativitas, dan seni dalam satu karya yang modern.

2. Tersedia Banyak Model

Selain produk clutch dan pouch, Byo juga memiliki model tas lain yang tentunya sangat fungsional dan eyecatching seperti hand bag dan sling bag. Dengan banyaknya pilihan produk tas yang di tawarkan tentu menjadikan anda lebih leluasa untuk memilih tas sesuai dengan kebutuhan.

3. Banyak Pilihan Untuk Strap Tas

Selain menjual produk tas, Byo juga menyediakan berbagai desain strap yang menarik dan bisa di padu padankan dengan koleksi tas Byo anda.

5. S.rw

tas selempang wanita

Salah satu merk fashion yang berasal dari Bandung dan memiliki ciri khas serta keunikan tersendiri pada setiap produk tasnya. Di desain langsung oleh Syagini Ratna Wulan sebagai pemilik dari merk S.rw sekaligus seorang seniman yang sudah terkenal baik di dalam maupun di luar negeri.

Di desian langsung oleh seorang seniman kondang tentunya menjadikan setiap produk tas dari S.rw memiliki desain yang artsy dan unik, hal ini tentunya menjadikan daya tarik tersendiri bagi para konsumen.

Ciri khas dari merk lokal ini adalah model tas yang unik, seperti tas dengan bentuk biji pohon pinus, falminggo dan masih banyak lagi yang di lengkapi dengan aksen sisik ikan atau bunga, tentu dengan adanya ornamen ini semakin menambah ke khasan setiap model tas S.rw yang tidak di miliki oleh merk tas lain.

Selain bentuk yang berbeda dengan yang lain, bahan yang di pilih untuk setiap pembuatan produk juga selalu di pastikan kualitas dan mutunya. Dengan segala keunggulan dan keunikan yang ditawarkan tentu harga dari setiap produknya juga sebanding, anda bisa menyiapkan budget mulai dari 800 ribu sampai 2 juta untuk menjadikan tas dari S.rw sebagai koleksi.

Kelebihan:

1. Terdapat Banyak Pilihan Model

S.rw selalu berusaha memenuhi setiap kebutuhan tas para konsumennya dengan cara selalu melakukan invoasi pada produk-produk tas yang akan di luncurkan. Hal ini tentunya menjadikan S.rw memiliki banyak model tas mulai dari hand bag, sling bag, clutch, dan pouch yang membuat anda lebih leluasa dalam memilih model tas sesuai dengan kebutuhan.

2. Desain Tas Unik

Mengingat saat ini tas bukan hanya sebagai wadah atau alat bantu untuk membawa berbagai keperluan, namun juga sudah menjadi bagian dari aksesories untuk menyempurnakan penampilan. Menjadikan S.rw bukan hanya memproduksi tas yang fungsional saja, namun juga memperhatikan keindahan, keunikan untuk setiap produk tasnya untuk memenuhi keingianan para konsumennya.

Sebelum melanjutkan membaca, ada sedikit informasi untuk anda. Jika anda ingin membuat tas untuk seminar atau event, anda bisa hubungi konveksi tas custom kami disini.

6. Tulisan

Salah satu merk tas lokal asal Indonesia yang memiliki banyak produk dengan nilai seni yang tinggi. Meluncurkan koleksi pertamanya melalui Bright Spot Market 2011, dalam pameran tersebut merk Tulisan tentunya mendapatkan respon yang baik dari para pengunjung.

Keunikan dan ciri khas dari setiap produk tas yang di luncurkan oleh Tulisan terletak pada motif yang di cetak secara manual oleh tangan-tangan yang ahli dan memiliki keterampilan yang detail. Setiap motif yang di cetak dalam produknya tentu bukan sembarangan di pilih, namun juga tentunya memperhatikan filosofinya.

Bagi anda penggemar drama Korea dan sudah menyaksikan salah satu drama berjudul The Spring Day of My Life, dalam salah satu scenennya Lee BomYi sebagai karakter dalam drama tersebut menggunakan apron dan tas make up dengan motif bunga yang sangat cantik, dan dua barang tersebut adalah koleksi produk dari merk Tulisan yang di ekspor langsung ke Korea.

Dengan eksistensi, keindahan dan kualitas yang di hasilkan tentu menjadikan Tulisan sebagai salah satu merk lokal yang banyak di gemari baik oleh konsumen lokal maupun mancanegara. Bagi anda yang tertarik menjadikan salah satu koleksi tas dari merk Tulian sebagai koleksi, budget yang perlu di siapakan mulai dari 20 ribu sampai 1,5 juta rupiah.

Kelebihan:

1. Motif Unik dan Berfilosifi

Tas yang memiliki ciri khas motif unik dan berfilosofi tentu menjadi daya tarik tersendiri. Contohnya seperti motif apron yang di gunakan dalam drama Korea The Spring Day of My Life yaitu bunga Marigold atau Calendula yang menyimbolkan cinta suci, kasih sayang, minat, serta kreativitas di dalamnya.

2. Handmade

Setiap produk yang di produksi oleh merk Tulisan ini selalu di kerjakan secara handmade dan di kerjakan langsung oleh tangan-tangan yang sudah ahli dan memiliki keterampilan khusus. Bahan yang di gunakan untuk membuat produk tas Tulisan juga selalu dijamin kualitas serta mutunya.

7. SJK Atelier

Bagi anda yang menyukai desain tas unik dan simple serta terlihat elegant saat di gunakan, dapat menjadikan Sjk Atelier sebagai merk lokal dengan Influencer Ana Octarina sebagai co-foundernya sebagai merk pilihan anda.

Produk yang terkenal dan banyak di minati dari merk Sjk Atelier adalah beaded bag atau bisa juga di sebut tas monte. Jenis tas satu ini memang sudah populer dan banyak di gunakan sejak tahun 90an, ketenarannya pun juga sampai saat ini tidak pernah pudar dan masih banyak di cari.

Menghadirkan tas monte dengan berbagai model dan warna tentunya sangat menarik perhatian bukan? Namun bagi anda yang merasa tas monte kurang cocok untuk di jadikan koleksi, Sjk Atelier juga memiliki koleksi produk tas lain yang tentunya tidak kalah unik dan cantik, yaitu tas dengan rajutan.

Untuk tas rajut yang di produksi oleh merk lokal satu ini tentunya juga tidak kalah pamor dengan tas montenya, memiliki simpul kuat dan pola unik yang rapih tentu menjadi ciri khas tersendiri bagi produk tas buat Sjk Atelier ini.

Bagi anda yang berminat untuk mengkoleksi produk tas dari merk lokal ini bisa menyiapkan budget mulai dari 300 ribu sampai 900 ribu. Dengan keunikan dan kualitas yang di tawarkan tentu dengan harga tersebut merk ini bisa di bilang masih memiliki harga yang terjangkau.

Kelebihan:

1. Banyak Model dan Ukuran

Salah satu kelebihan dari produk tas yang dimiliki oleh merk lokal ini adalah menyediakan berbagai model tas wanita dengan banyak ukuran, terutama untuk tas dengan jenis rajut.

2. Warna Menarik dan Lucu

Bila anda menyukai tas dengan warna-warna yang nyentrik produk tas dari Sjk Atelier tentu akan sangat cocok untuk anda.

3. Awet

Tas dengan cara pembuatan di rajut terkenal memiliki ketahanan yang cukup kuat dan tidak mudah sobek,hal ini tentu di dasari karena simpul-simpul yang kuat ssan rapat. Begitu pula dengan tas berbahan monte, karena tekstur yang keras dan kaku tentu tas ini bisa di gunakan dalam jangka waktu lama.

8. Tako Bag

tas selempang wanita

Merupakan merk lokal asal kota Yogyakarta yang memiliki produk tas dengan ciri khas perpaduan kesan modern dan ethnic. Kesan ethnic yang di hasilkan dari penggunaan kain-kain tradisional terutama tenun yang memiliki keindahan tersendiri, di tambah dengan kesan modern yang di hasilkan dari penggunaan bahan kain atau kulit yang berkualitas dengan warna yang elegant.

Perpaduan motif-motif abstrak dari kain tenun yang di gunakan dengan desain tas yang simple ternyata dapat menghasilkan sebuah tas yang sangat trendi untuk di gunakan. Hal ini pula yang menjadi alasan dengan kesan ethnic memiliki banyak peminat.

Tako bag menyediakan berbagai model tas, mulai dari hand bag,tas selempang wanita, sampai clutch dan pouch. Banyaknya pilihan model tas yang di tawarkan tentu membuat anda lebih leluasa untuk memilih tas untuk menjadi koleksi anda.

Kelebihan:

1. Harga Terjangaku

Dengan memasukan kesan tradisional dan modern ternyata tidak menjadikan produk tas dari Tako bag memiliki harga yang mahal. Harga yang di bandrol bila anda ingin memiliki salah satu dari produk tas yang di miliki Tako bag mulai dari 190 ribu sampai 500 ribu saja.

2. Desain Trendi

Dalam setiap produknya Tako bag selalu menghadirkan desain tas yang unik dan multicolor. Dengan desain yang di miliki tentu membuat penampilan anda akan terlihat lebih trendi saat di gunakan.

3. Banyak Pilihan Model

Memiliki banyak model untuk anda pilih berdasarkan dengan kebutuhan anda. Bisa di gunakan untuk menghadiri berbagai acara dan kegiatan, baik untuk jalan-jalan santai atau acara resmi dan formal.

4. Awet

Di produksi menggunakan bahan yang berkualitas dan di kerjakan oleh tenaga ahli yang menjamin kerapihan dan kekuatan jahitan setiap produk yang di hasilkan. Hal ini menjadikan produk tas dari Tako bag awet dan dapat di gunakan dalam jangka waktu yang lama.

Akhir Kata

Demikian sedikit pembahasan mengenai 7+ Merk Tas Wanita Lokal Terbaru yang bagus dan cocok untuk dijadikan pilihan bagi anda sebagai pecinta barang lokal.

Menggunakan merk tas wanita lokal sebagai penunjang outfit sehari-hari tentunya akan membuat anda tampil lebih trendy dan fashionable. Selain itu menggunakan produk lokal juga merupakan bentuk kecintaan terhadap produk dalam negeri.

Terus dukung anak bangsa dalam berkarya di dalam dan di luar negeri, dengan membeli produk-produk tas wanita terbaiknya.

Tinggalkan komentar

Apabila ada yang ingin di tanyakan silahkan hubungi kontak di bawah ini :

Konsultasi Melalui Whatsapp